Jumat, 20 April 2012

029 : SURAT AT TAUBAH TIDAK DI AWALI DENGAN BISMILLAH

PERTANYAAN

M Nur Za



Assalmualaikum...

Ada yg tau tdk asal Usul.. Kenapa Surah At Taubah yg ada di Al Qur an kita tdk diawali dengan Bacaan Bismillah...

Sedangkan Semua Surah yg lain pake Bismillah..



JAWABAN 

 
  Aryo Mangku Langit;

wa'alaikumsalamWarohmatullohiWabarokaatuh.  ada Beberapa Pendapat diantaranya; Al-Mubarrid berpendapat bahwa merupakan kebiasaan orang Arab apabila mengadakan suatu perjanjian dengan suatu kaum kemudian bermaksud membatalkan perjanjian tersebut, maka mereka menulis surat dengan tidak mencantumkan basmalah di dalamnya. Maka ketika turun surat baro’ah (At-taubah) yang memutuskan perjanjian antara Nabi SAW dengan orang-orang musyrik, beliau mengutus Ali bin Abi Thalib ra. kemudian membacakan surat tersebut tanpa mengucapkan Basmalah di permulaannya. Hal ini sebagaimana kebiasan yang berlaku di bangsa Arab, Pendapat Kedua : Riwayat Ibnu Abi Syaibah dan Ibnu Mardawaih dari Ibnu Abbas ra. bahwa ia pernah bertanya kepada Ali bin Abi Thalib tentang sebab basmalah tidak ditulis di permulaan surat Baro’ah. Ali bin Abi Thalib ra. menjawab, "Basmalah adalah aman (mengandung rasa aman) sedangkan Baro’ah turun dengan pedang (berkaitan dengan peperangan).",,

Tidak ada komentar:

Posting Komentar