Jumat, 31 Mei 2013

851 : HUKUM BERMAIN DAN MELIHAT BARONGSAI

PERTANYAAN:

Assalamu'alaikum

Bagaimanakah hukumnya menonton, menggelar pertunjukan dan bermain barongsai ?
JAWABAN:

Brojol Gemblung


wa'laiakum salam

HASIL KEPUTUSAN BAHTSUL MASA’IL FMPP V SE KARESIDENAN KEDIRI

Di Pon. Pes. Gedongsari Prambon Nganjuk 04 – 05 Oktober 2000

Deskripsi Masalah :
Seiring dengan toleransi yang dikembangkan oleh NU dalam rangka meningkatkan kesatuan dan persatuan bangsa, sering di gelar pertunjukan kesenian tradisional Cina berupa barongsai dalam berbagai acara yang bernuansa islami seperti Istighosah dan Muktamar.

Pertanyaan :
Bagaimanakah hukumnya menonton, menggelar pertunjukan dan bermain barongsai?
PP. Al Falah Ploso Kediri

Jawaban :
Hukumnya barongsai baik menonton, menggelar dan bermain adalah haram karena barongsai merupakan ciri khas kaum kufar. Tetapi apabila untuk menghindari fitnah dan hal itu merupakan jalan satu-satunya maka diperbolehkan.

Referensi :
1. Hasyiyatul Jamal juz 2 hal. 78
2. Fawaidul Janiyyah hal. 260

ﻭﻗﺪ ﺿﺒﻂ ﺍﺑﻦ ﺩﻗﻴﻖ ﺍﻟﻌﻴﺪ ﻣﺎ ﻳﺤﺮﻡ ﺍﻟﺘﺸﺒﻪ ﺑﻬﻦ ﻓﻴﻪ ﺑﺄﻧﻪ ﻣﺎ ﻛﺎﻥ ﻣﺨﺼﻮﺻﺎ ﺑﻬﻦ ﻓﻰ ﺟﻨﺴﻪ ﻭﻫﻴﺌﺘﻪ ﺃﻭ ﻏﺎﻟﺒﺎ ﻓﻰ ﺯﻳﻬﻦ ﻭﻛﺬﺍ ﻳﻘﺎﻝ ﻓﻰ ﻋﻜﺴﻪ ﺇﻫـ ﺵ ﻡ
ﺣﺎﺷﻴﺔ ﺍﻟﺠﻤﻞ ﺍﻟﺠﺰﺀ ﺍﻟﺜﺎﻧﻰ ﺹ 78

ﺃﻥ ﻣﻦ ﺍﺑﺘﻠﻰ ﺑﺒﻠﻴﺘﻴﻦ ﻭﻫﻤﺎ ﻣﺘﺴﺎﻭﻳﺘﺎﻥ ﻳﺄﺧﺬ ﺑﺄﻳﺘﻬﻤﺎ ﺷﺎﺀ ﻭﺇﻥ ﺍﺧﺘﻠﻔﺎ ﻳﺨﺘﺎﺭ ﺃﻫﻮﻧﻬﻤﺎ ﻷﻥ ﻣﺒﺎﺷﺮﺓ ﺍﻟﺤﺮﺍﻡ ﻻﺗﺠﻮﺯ ﺇﻻ ﻟﻀﺮﻭﺭﺓ ﻭﻻ ﺿﺮﻭﺭﺓ ﻓﻰ ﺣﻖ ﺍﻟﺰﻳﺎﺩﺓ ﺍﻫـ
ﻓﻮﺍﺋﺪ ﺍﻟﺠﻨﻴﺔ ﺍﻟﺠﺰﺀ ﺍﻷﻭﻝ ﺹ 260

 

http://www.facebook.com/groups/kasarung/doc/596374627053946/

Tidak ada komentar:

Posting Komentar