Senin, 02 Juli 2012

242 : HUKUM JUAL BELI DENGAN DUA HARGA DALAM SATU AKAD

 PERTANYAAN


Hamba Sahaya


Assalamualaikum..

Badhe tangklet poro sederek..
Tentang Hukum jual beli.
Bagaimana bila sipedagang menawarkan harga grosir dan eceran? Contoh transaksinya." " klw harga eceran 1500.tp klw ngambilnya perlusin harganya 12 rb." .karna pedagang tsb memang melayani grosir dan eceran.
Yg ingin saya tanyakan...Apakah transaksi spt yg saya contohkan tsb trmasuk yg dilarang dlm islam yakni (satu transaksi dua harga)...?
Matursuwun..




JAWABAN




Toni Imam Tontowi


ﺑﺎﺏ ﺍﻟﺒﻴﻮﻉ ﺍﻟﻤﻨﻬﻲ ﻋﻨﻬﺎ

bab jual beli yang dilarang .
macamnya banyak .salah satunya adalah :

ﻭﻣﻨﻬﺎ : ﺑﻴﻌﺘﺎﻥ ﻓﻲ ﺑﻴﻌﺔ ، ﻭﻓﻴﻪ ﺗﺄﻭﻳﻼﻥ ﻧﺺ ﻋﻠﻴﻬﻤﺎ ﻓﻲ "
ﺍﻟﻤﺨﺘﺼﺮ

diantaranya adalah jual beli dengan dua harga dalam satu akad (ﺑﻴﻌﺘﺎﻥ ﻓﻲ ﺑﻴﻌﺔ ، ) , menurut yang disebut dalam kitab Mukhtashor kalimat ini mempunyai dua pengertian (ta'wil) :

ﺃﺣﺪﻫﻤﺎ : ﺃﻥ ﻳﻘﻮﻝ : ﺑﻌﺘﻚ ﻫﺬﺍ ﺑﺄﻟﻒ ، ﻋﻠﻰ ﺃﻥ
ﺗﺒﻴﻌﻨﻲ ﺩﺍﺭﻙ ﺑﻜﺬﺍ ، ﺃﻭ ﺕﺷﺘﺮﻱ ﻣﻨﻲ ﺩﺍﺭﻱ ﺑﻜﺬﺍ ، ﻭﻫﻮ
ﺑﺎﻃﻞ

pertama :
bila ada penjual berkata : "aku jual barang ini dengan harga 1000 dengan syarat kamu menjual rumahmu kepadaku dengan harga sekian"

atau bila ada penjual berkata : "aku jual barang ini dengan harga 1000 dengan syarat kamu beli rumahku dengan harga sekian"

Akad ini batal / tidak sah

ﻭﺍﻟﺜﺎﻧﻲ : ﺃﻥ ﻳﻘﻮﻝ : ﺑﻌﺘﻜﻪ ﺑﺄﻟﻒ ﻧﻘﺪﺍ ، ﺃﻭ ﺑﺄﻟﻔﻴﻦ
ﻧﺴﻴﺌﺔ ، ﻓﺨﺬﻩ ﺑﺄﻳﻬﻤﺎ ﺵﺋﺖ ﺃﻭ ﺷﺌﺖ ﺃﻧﺎ ، ﻭﻫﻮ ﺑﺎﻃﻞ .

kedua :
bila ada penjual berkata : "aku jual barang ini dengan harga 1000 jika cash, dan 2000 jika kredit, silakan dipilih dengan harga yang mana"

Akad ini juga batal / tidak sah

ﺃﻣﺎ ﻟﻮ
ﻗﺎﻝ : ﺑﻌﺘﻚ ﺑﺄﻟﻒ ﻧﻘﺪﺍ ، ﻭﺑﺄﻟﻔﻴﻦ ﻧﺴﻴﺌﺔ ، ﺃﻭ ﻗﺎﻝ : ﺑﻌﺘﻚ
ﻧﺼﻔﻪ ﺑﺄﻟﻒ ، ﻭﻧﺺﻓﻪ ﺑﺄﻟﻔﻴﻦ ، ﻓﻴﺼﺢ ﺍﻟﻌﻘﺪ

adapun bila ada penjual berkata : "aku jual barang ini kepadamu dengan harga 1000 cash, dan 2000 kredit" atau "aku jual barang ini kepadamu separo dengan harga 1000, dan yang separo lagi 2000" , maka sah hukumnya .

ﻭﻟﻮ ﻗﺎﻝ :
ﺑﻌﺘﻚ ﻫﺬﺍ ﺍﻟﻌﺒﺪ ﺑﺄﻟﻒ ، ﻧﺼﻔﻪ ﺑﺴﺘﻤﺎﺋﺔ ، ﻟﻢ ﻳﺼﺢ ؛ ﻷﻥ ﺍﺑﺘﺪﺍﺀ
ﻛﻼﻣﻪ ﻳﻘﺘﻀﻲ ﺗﻮﺯﻳﻊ ﺍﻟﺜﻤﻦ ﻋﻠﻰ ﺍﻟﻤﺜﻤﻦ ﺑﺎﻟﺴﻮﻳﺔ ، ﻭﺁﺧﺮﻩ
ﻳﻨﺎﻗﻀﻪ

bila ada penjual berkata : "aku jual budak ini kepadamu dengan harga 1000, separonya 700" ,
akad ini tidak sah karena pada awalnya penjual terkesan membagi harga barang dengan sama tapi ternyata tidak .

ﺭﻭﺿﺔ ﺍﻟﻄﺎﻟﺒﻴﻦ ﻭﻋﻤﺪﺓ ﺍﻟﻤﻔﺘﻴﻦ ﺍﻟﺠﺰﺀ ﺍﻟﺜﺎﻟﺚ hal 399
ﺍﻟﻤﻜﺘﺐ ﺍﻹﺳﻼﻣﻲ
ﺳﻨﺔ ﺍﻟﻨﺸﺮ1412 :ﻫـ 1991 /ﻡ

http://www.islamweb.net/newlibrary/display_book.php?idfrom=546&idto=550&bk_no=95&ID=498

Tidak ada komentar:

Posting Komentar