Minggu, 10 Februari 2013

530 : PARAS WAJAH RASULULLAH

PERTANYAAN


MzU' Alwaysinmyheart



Assalamu'alaikum warohmah wabarokah
"sebenarny Rasul yang paling tampan it Rasul Yusuf as atokah Rasul Muhammad Saw?"nuwun



JAWABAN


Em Djassiman

wa'alaikum salam


guru saya pernah cerita bahwa nabi atau rosul yang paling tampan itu rosulullah muhammad andai diumpamakan bola dunia separuhnya itu nabi muhammad seperempatnya nabi yusuf dan seperempatnya lagi utk umat sedunia..


Mbah Pardan Milanistie


wa'alaikum salam


Paras Wajah Nabi Muhammad saw
Diriwayatkan dari Al-Bara', ia berkata, "Saya sama sekali
belum pernah melihat paras yang lebih tampan dari paras
Rasulullah " (HR. Al-Bukhari dan Muslim)
Abu Ishaq menuturkan, "Ketika ada orang yang bertanya
kepada Al-Bara', apakah paras wajah Rasulullah itu seperti
pedang (berkilau)?" Al-Bara' menjawab, "Tidak, tapi bagaikan
rembulan." (HR. Al- Bukhari, Ahmad, dan Al-Baihaqi)
Abu Hurairah menceritakan, "Saya belum pemah melihat
paras wajah setampan paras Rasulullah Seolah-olah cahaya
mentari berjaian menyelusuri wajahnya." (HR. Ibnu Hibban)
Jabir bin Samurah mengisahkan, "Saya ketika itu melihat Nabi
dengan berpakaian merah. Kemudian saya membanding-
kannya dengan melihat bulan. Ternyata, dalam pengamatan
saya, beliau lebih indah daripada bulan." (HR. Abu Ya'la dan
Al-Baihaqi)
Dari Al-Bara', ia berkata, "Saya belum pernah melihat seorang
pria berpakaian merah yang lebih tampan dari Rasulullah.
Beliau memiliki rambut yang dekat dengan pundaknya." (HR.
Al-Bukhari dan Muslim)
Sa'id bin Al-Jurairi mendengar berita dari Abu Thufail bahwa
ia berkata, "Saat itu, saya sendirian melihat wajah Nabi."
"Bagaimana, mohon jelaskan!" pinta Sa'id. Abu Thufail
menjawab, "Beliau berparas putih, manis, dan berperawakan
sedang." (HR. Muslim, Ahmad, dan At-Tirmidzi)
Diriwayatkan dari Ummu Ma'bad bahwa suatu ketika ia
mensifati fisik Rasulullah "Beliau itu, dari kejauhan tampak
sebagai orang yang paling manis dan paling tampan.
Sedangkan dari dekat, beliau tampil sebagai orang yang
paling menonjol dan paling bagus di antara yang lain." (HR.
Ibnul Qayyim dalam Zadul Ma'ad)
Anas bin Malik pernah berkata, "Paras Rasulullah itu bagaikan
kepingan-kepingan perak." (HR. Ath- Thabari dan Ibnu Katsir)
Aisyah menyebutkan, "Rasulullah saw adalah orang yang
wajahnya paling tampan dan kulitnya paling bercahaya di
antara yang lain." (HR. AlBaihaqi)
Sedangkan Abu Bakar Ash-Shiddiq menuturkan, "Wajah
Rasulullah bagaikan bulatnya rembulan." (HR. Al-Mizzi dan Al-
Hindi)
Muhammad bin Ammar berkata kepada Ar-Rabi' binti
Mu'awwidz, "Mohon jelaskan sifat fisik Rasulullh kepada
saya!" Ar-Rabi' menjawab, "Anakku, seandainya kamu melihat
beliau, maka itu berarti kamu sedang melihat matahari
terbit." (HR. Ad-Darimi, Al-Haitsami, dan Al-Baihaqi)
Ibnu Abbas menuturkan, "Sosok Rasulullah belum pernah ada
bayangannya. Jika beliau berdiri sedangkan matahari bersinar,
maka sinar yang terpancang dari beliau mengalahkan sinarnya
matahari. Begitu pula jika beliau berdiri di tengah cahaya
lampu, maka cahaya beliau lebih terang daripada cahayanya
lampu." (HR. As-Suyuthi dalam Al-Jami' Ash-Shaghir). Selain
Ibnu Abbas, redaksi hadits ini diriwayatkan pula oleh Jabir.

Assalamu 'alaik zainal anbiya'

Tidak ada komentar:

Posting Komentar